Rabu, 01 Juli 2015

KABUPATEN TUBAN

KABUPATEN TUBAN


 Kabupaten Tuban adalah salah satu kabupaten di Jawa Timur yang terletak di Pantai Utara Jawa Timur. Kabupaten dengan jumlah penduduk sekitar 1,2 juta jiwa ini terdiri dari 20 kecamatan dan beribukota di Kecamatan Tuban. Kabupaten Tuban mempunyai letak yang strategis, yakni di perbatasan Provinsi Jawa Timur dan Jawa Tengah dengan dilintasi oleh Jalan Nasional Daendels di Pantai Utara. Oleh karena itu, pada jaman dahulu Tuban dijadikan pelabuhan utamaKerajaan Majapahit dan menjadi salah satu pusat penyebaran Agama Islam oleh para Walisongo.
 sumber klik disini
• https://id.wikipedia.org/wiki/Kabupaten_Tuban#Kebudayaan

Kebudayaan Kota Tuban

 1. Kota Tuban sendiri mempunyai bnayak kebudayaan salah satu yang paling adalah tari Sandur . Sandur merupakan pertunjukan rakyat yang digelar di tanah lapang atau di halaman yang bersifat komunal. Penonton duduk di sekeliling pementasan. Tempat pertunjukan, untuk membatasai dengan penonton dipasang tali berbentuk bujur sangkar dengan sisi-sisi sekitar 4 meter, tinggi sekitar 1,5 meter. Masing-masing sisi diberi janur kuning sehingga batas itu lebih jelas. Di tengah-tengah sisi sebelah timur dan barat dipancangkan sebatang bambu menjulang ke atas dengan ketinggian sekitar 15 meter. Dari ujung kedua bambu dihubungkan dengan tali yang cukup besar dan kuat. Di tengah-tengah tali diikatkan tali yang menjulur samapi ke tanah tepat ditengah arena. Pada tali baik yang di sisi maupun di atas bambu diikatkan beberapa kupat dan lepet bagian dari sesaji. Di tengah-tengah atau titik pusat arena ditancapkan gagar mayang (rontek) dengan bendera kertas meliputi empat warna hijau (pengganti warna hitam), kuning, merah dan putih.[2]
sumber klik di SINI 
https://id.wikipedia.org/wiki/Kabupaten_Tuban#Kebudayaan

2. Lagu yang berjudul Tombo Ati adalah lagu yang di ciptakan oleh Sunan Bonang sebagai media dakwah penyebaran agama islam di Tuban. Yang sebenarnya adalah bahasa Arab atau yang di ambil dari Ayat suci Al-Quran namun karena untuk seorang pemula dan untuk memudahkan bagi para pengikutnya maka dari itu ayat-ayat tersebut di terjemahkan ke dalam bahasa Jawa dan menjadi lagu/ sholawat yang pada saat ini sudah banyak di kenal di seluruh Indonesia 3. Peringatan Haul Sunan Bonang yang de selenggarakan setiap jumat wage .pada saat itu banyak masyarakat yang antusias berziarah ke makam sunan Bonang ,bahkan bukan hanya dari Tuban dan Jawa Timur namun juga dari Daerah dan Provinsi lain 4. Sedekah Bumi adalah acara yang di adakan sebagai rasa syukur atas hasil pertanian masyarakat. Sedekah bumi bisa di katakan tradisi turun temurun yang masih melekat di masyarakat tuban. Namun seiring berkembangnya zaman tradisi ini hanya di lakukan oleh masyarakat pedesaan yang adat istiadatnya masih kental sedangkan masyarakat kota sedikit demi sedikit telah mulai menghapusnya. Karena dalam sedekah bumi masih terdapat kepercayaan animisme dan dinamisme di dalamnya

 Makanan Khas Kota Tuban

1. Buah siwalan/ buah Tal adalah adalah buah yang sangat banyak terdapat di daerah Tuban, karena buah ini tumbuh di daerah yang kering. Air dari buah tersebut di gunakan sebagai Tuak oleh masyarakat tuban jadi tidak heran jika Tuban juga mempunyai julukan Kota Tuak.
2. Kecap merek “Laron” . kecap merk ini hanya terdapat di Tuban saja. Karena rasanya yang enak dan tidak di jumpai di daerah lain banyak sekali orang dari luar kota yang memesannya.

 CIRI KHAS KOTA TUBAN

1. Julukan Kota Tuban yaitu mengangkat tema Bumi Wali sebagai slogan utamanya. Slogan ini pantas disematkan untuk Tuban karena Tuban merupakan salah satu tempat berkumpul para Walisongo. Hal ini terlihat dari banyaknya makam wali yang berada di Tuban, seperti Sunan Bonang, Syaikh Maulana Ibrahim Asmaraqandi, Sunan Bejagung, Syaikh Achmad Kholil, dan lain sebagainya. Sunan Kalijaga merupakan salah satu anggota Walisongo yang berasal dari Tuban, yakni putra Adipati Tuban ke-8 Raden Haryo Tumenggung Wilatikta. •
Sumber klik di SINI
https://id.wikipedia.org/wiki/Kabupaten_Tuban#Kebudayaan

2. Bumi Ronggolawe adalah julukan yang sering sekali bagi kota Tuban. Mengapa Tuban dijuluki bumi ronggolawe ? karena di Tuban terdapat makan kesatria yang berani membrontak penguasa. Dan juga jika anda mengunjungi kota tuban akan sering sekali melihat tugu seperti Patung kuda yang biasa di sebut PATUNG LETDA SUCIPTO. Di kisahkan mengapa di tuban banyak patung kuda karena kesatria Ronggolawe selalu menunggang kuda sebagai kendaraannya dan banyak sekali mitos yang beredar bahwa arwah dari kuda tersebut masih ada. Dan juga ada juga yg menjadi ciri khas atau icon kota Tuban yaitu
 MONUMEN ADPADA PANCASILA


MASJID AGUNG TUBAN


 3. Bukit Kapur . Tuban sangat akan Kapur karena letak Geografisnya. Banyak sekali perusahaan asing yang tertarik dengan Tuban .pada saat ini banyak sekali perusahaan yang ada di Tuban salah satunya seperti PT.Semen Indonesia yang memberikan keuntungan bagi masyarakat Tuban terutama daerah yang di tempatinya namun ju7ga memberikan dampak negatif seperti pencemaran udara akibat CO2 yang terlalu banyak dan tamblasnya tanah akibat pengerukan yang berlebihan.Tapi meski demikian keindahan Kota
Tuban masih terpancar lewat panorama lainnya.
 ada juga beberapa tempat wisata yang menjadi kunjungan banyak wisatawan , seperti :
Wisata Banyu Langsih 


Wisata Air Terjun Nglirip

 Pantai Boom yang terletak di pusat Kota Tuban

 








Tidak ada komentar:

Posting Komentar